Bacca akan mentraktir makan malam tim sebagai bentuk permintaan maaf kembali menciptakan ketegangan dengan sang allenatore.
Carlos Bacca mengakui kesalahannya setelah berselisih dengan Vincenzo Montella usai ditarik keluar melawan Sampdoria. Namun, ia sudah meminta maaf dengan sang pelatih dan hubungan keduanya kini baik-baik saja.
Bacca, yang telah mengoleksi sembilan gol di berbagai kompetisi musim ini, terlihat berang usai digantikan Gianluca Lapadula di sisa 18 menit pertandingan, dengan AC Milan dalam posisi kalah 1-0 di San Siro.
Ini bukan kali pertama Bacca terlibat friksi dengan Montella, sebelumnya ia juga marah setelah digantikan melawan Pescara pada Oktober tahun lalu dan total sudah 15 kali ditarik keluar dari 18 starter di semua kompetisi musim ini.
Meski mengaku perbuatannya sebagai bentuk cinta kepada I Rossoneri, Bacca sadar sudah melakukan kesalahan.
“Itu terjadi begitu saja dengan dia menarik saya keluar dan saya marah karena kami kalah 1-0,” kata Bacca kepada Milan TV.
“Saya ingin bertahan di lapangan dan membantu tim. Itu keputusan dia dan saya memiliki adrenalin pertandingan.
“Sekarang semuanya terbuka, saya bicara dengannya dan saya salah karena ketika itu saya marah.
“Saya bilang kepada pelatih telah membuat kesalahan, saya bicara dengan rekan setim untuk meminta maaf dan akan membayar makan malam untuk tim.
“Saya melakukan itu karena kami tim yang bersatu. Semuanya baik-baik saja setelah pertandingan itu dan saya bicara dengannya pagi ini. Tidak ada masalah dengan sang pelatih. Saya harus menghormati keputusannya dan terus bekerja.”
Lebih lanjut eks pemain Sevilla ini juga mengajak Il Diavolo Rosso untuk melupakan tiga kekalahan beruntun dan bangkit di laga melawan Bologna.
“Penting untuk memiliki kesempatan bangkit lebih cepat melawan Bologna pada Rabu ini.”
Source : goal.com
0 Comment: