-OPEN-

AC Milan Raih Tiga Poin Penting Untuk Lolos Ke Eropa

Posted by : Gee

Tanggal : 10 April 2017

Kemenangan telak atas Palermo penting bagi Milan dan laga derby kontra Inter akan menentukan kelolosan Rossoneri ke kompetisi antarklub Eropa.


Gelandang AC Milan Mario Pasalic sukses menyumbangkan gol ketika timnya menang telak 4-0 atas Palermo dalam lanjutan Serie A Italia, Minggu (9/4), ia merasa puas dengan permainan timnya yang berhasil meraih poin untuk lolos ke kompetisi antarklub Eropa musim depan.

"Kami memainkan laga yang bagus dan ini penting untuk target kami. Tapi saya kecewa dengan kartu kuning, saya membuat kesalahan," ungkap gelandang asal Kroasia tersebut kepada Milan TV.

Pasalic mencetak gol keempatnya untuk Milan sepanjang musim ini ketika membuat timnya unggul dua gol atas Palermo pada menit ke-19. Sebelumnya Suso membuka keunggulan untuk Rossoneri, gol Carlos Bacca dan Gerard Deulofeu kemudian membuat laga yang berlangsung di San Siro itu membuahkan tiga poin penting untuk tuan rumah.



"Saya suka menyerang dan bermain dekat dengan area penalti. Gol ini penting untuk tim," tambahnya.

Kemenangan tersebut membuat Milan berhasil menggeser Inter, yang pekan ini kalah 2-1 dari Crotone, dari peringkat enam klasemen sementara.

Kedua tim akan saling berhadapan di laga Serie A selanjutnya pada Sabtu (15/4). Selain bertajuk derby Milan, laga akan semakin sengit karena kedua tim kini juga sedang berjuang untuk setidaknya finis di lima besar agar bisa lolos ke kompetisi antarklub Eropa musim depan.

"Laga derby akan menjadi sangat penting. Jika kami menang itu akan membuat kami hampir pasti lolos ke Liga Europa khususnya setelah melihat hasil hari ini [Minggu]," ungkap pemain berusia 22 tahun itu.

"Di menit-menit akhir kami tetap fokus menjalani laga, kami tidak memikirkan tentang para fans yang sangat senang setelah Crotone berhasil mencetak gol ke gawang Inter."

Source : goal.com

0 Comment:

Popular Posts

FORZA MILAN

Copyright © 2010 - 2019 | Redesign by RedBlack 1899 | Designed by Johanes DJ