-OPEN-

PREVIEW Serie A : Crotone - AC Milan

Posted by : Gee

Tanggal : 30 April 2017

Milan akan kembali menghadapi tim yang berada di urutan tiga terbawah klasemen sementara, tiga poin wajib diraih untuk menjaga asa ke zona Eropa.


AC Milan tampil tidak konsisten menghadapi tim-tim papan bawah musim ini. Setelah berhasil menang telak 4-0 atas Palermo, tim asuhan Vincenzo Montella itu meraih hasil imbang 1-1 saat menghadapi Pescara, yang saat ini sudah dipastikan terdegradasi. Pekan lalu mereka bahkan takluk 2-1 dari Empoli.

Pekan ini Milan akan menghadapi tim peringkat 18 klasemen Crotone dalam gionarta 34 Serie A Italia, Minggu (30/4). Rossoneri sedang memburu kemenangan pertamanya sejak dimulainya era baru di bawah kepemilikan investor asal Tiongkok.

Pekan ini Milan akan bertandang ke markas Crotone, Stadio Ezio Scida. Pada pertemuan pertama di San Siro musim ini, Rossoneri hanya mampu menang tipis 2-1.



Crotone bahkan berhasil unggul lebih dulu di laga tersebut lewat gol Diego Falcinelli, sebelum Mario Pasalic menyamakan kedudukan dan Gianluca Lapadula mencetak gol kemenangan pada menit ke-86.

Dalam laga kali ini Milan wajib membawa pulang tiga poin untuk menjaga asa mereka finis di lima besar agar bisa tampil di kompetisi antarklub Eropa musim depan.

Milan kini masih menempati peringkat keenam, mereka berpeluang memperkecil jarak dengan tim peringkat lima Atalanta, yang bermain imbang 2-2 kontra Juventus Sabtu (29/4) dini hari WIB. Jika sukses menaklukkan Crotone Rossoneri akan berjarak tiga poin denga posisi untuk tampil di Liga Europa tersebut.

Di laga menghadapi Crotone, Milan harus kehilangan Jose Sosa dan Mattia De Sciglio akibat akumulasi kartu kuning. Alessio Romagnoli yang tidak bermain pekan lalu karena mengalami masalah cedera ringan nampaknya juga belum akan kembali bermain.

Cristian Zapata diprediksi akan kembali berduet dengan Gabriel Paletta di jantung pertahanan, sementara Leonel Vangioni dan Davide Calabria akan bermain sebagai full-back.

Di lini tengah Montella memiliki pilihan yang lebih banyak. Mati Fernandez atau Juraj Kucka akan mengisi lini tengah mendampingi Manuel Locatelli dan Mario Pasalic.

Sementara di lini depan ada kemungkinan Lapadula yang akan kembali dipercaya sebagai starter menggantikan top scorer sementara tim Carlos Bacca.

Dari kubu Crotone tidak ada pemain yang cedera atau mendapatkan larangan bermain. Tim asuhan Davide Nicola itu diprediksi akan menampilkan susunan pemain terbaiknya demi melanjutkan deretan hasil positif yang sukses mereka raih untuk lolos dari jurang degradasi.

Crotone tidak terkalahkan dalam empat laga terakhirnya di Serie A, mereka berhasil menaklukkan Chiveo, Inter, dan Sampdoria dengan skor tipis 2-1. Sedangkan satu laga lainnya berahir imbang 1-1 kontra Torino. Meski demikian mereka kini masih berjarak lima poin dari zona aman atau peringkat 17 yang dihuni Empoli.

Milan harus memberikan perhatian lebih pada penyerang Crotone Diego Falcinelli. Ia berkontribusi dalam delapan dari 11 gol terakhir Crotone: tujuh gol dan satu assist.

Prakiraan Susunan Pemain:
Crotone XI (4-3-2-1): Cordaz; Rosi, Ceccherini, Ferrari, Martella; Rohden, Barberis, Crisetig; Falcinelli, Nalini; Trotta.
AC Milan XI (4-3-3): Donnarumma; Calabria, Zapata, Paletta, Vangioni; Pasalic, Locatelli, Kucka; Suso, Lapadula, Deulofeu.

Prediksi RedBlack-189: Crotone 1-2 AC Milan

Source : goal.com

0 Comment:

Popular Posts

FORZA MILAN

Copyright © 2010 - 2019 | Redesign by RedBlack 1899 | Designed by Johanes DJ