Pasalic telah menunjukkan performa bagus bagi Milan dan agennya menyatakan kliennya senang jika bisa meninggalkan Chelsea secara permanen.
Menurut sang agen, Mario Pasalic merasa bangga bisa bermain untuk AC Milan dan membuka peluang dalam mencapai kesepakatan secara permanen untuk bertahan.
Sejak bergabung dengan Milan sebagai pemain pinjaman dari Chelsea pada awal musim ini, gelandang berusia 21 tahun itu telah berjuang untuk mengatasi masalah kebugaran hingga kini bisa menjadi bagian penting dari tim asuhan Vincenzo Montella itu di San Siro.
Pasalic sukses mengeksekusi penalti menentukan saat Milan berhasil mengalahkan Juventus dan meraih gelar juara Supercoppa Italiana pekan lalu. Beredar spekulasi ia akan kembali ke Chelsea pada bursa transfer.
Namun perwakilan dari sang pemain mengatakan Milan berada di hati kliennya dan merasa bersyukur terhadap kepercayaan yang Montella tunjukkan pada kemampuannya.
"Dia sangat bangga telah mencetak gol penalti penentu dan menggunakan seragam AC Milan," ujar Marko Naletilic seperti dikutip dari La Gazzetta dello Sport .
"Montella menunjukkan kepercayaan yang tinggi padanya dan telah memberikannya kepercayaan diri setelah mengalami cedera panjang. Dia masih bisa meningkatkan kemampuannya - dia baru berada di kondisi 70 persen saat ini."
"Masa depannya akan bergantung pada beberapa faktor: pada Chelsea, Milan, dan dia sendiri tentunya."
"Keinginannya juga berpengaruh dan bisa saya katakan AC Milan telah berada di hati Mario."
Source : goal.com
0 Comment: